MAUNG BANDUNG

Pramusim di Thailand, Momen Persib Menyatukan Wajah Baru

foto: persib.co.id/Barly Isham

Pemusatan latihan Persib di Thailand yang berlangsung selama 10 hari ke depan bukan sekadar bagian dari agenda rutin pramusim.

Bagi para pemain seperti Luciano Guaycochea dan Julio Cesar de Freitas Filho, momen ini menjadi tahap krusial untuk mematangkan chemistry dalam tim yang mengalami banyak perubahan.Persib bertolak ke Thailand dari Graha Persib pada Kamis, 17 Juli 2025, dengan membawa 24 pemain dari Bandung.

Julio Cesar, bek asal Brasil yang sempat membela Chiangrai United musim lalu, menyambut kembali perjalanannya ke Negeri Gajah Putih.

Meski demikian, ia menegaskan bahwa perjalanannya kali ini bukan untuk bersantai.

“Ya, sekarang saya akan kembali ke sana (Thailand). Ini hal yang menyenangkan. Tapi kami tidak datang ke sana untuk berlibur. Kami pergi ke sana untuk bekerja keras dan lebih mengenal satu sama lainnya,” tegasnya.

Senada dengan Julio, Lucho, sapaan akrab Luciano Guaycochea, menyadari pentingnya pramusim dalam membangun kekompakan. Ia berharap seluruh tahapan bisa dilalui dengan lancar, termasuk pemusatan latihan kali ini.

“Saya harus mengenal rekan setim saya. Untuk menjalani agenda pramusim dengan baik dan itu yang paling penting,” ujar gelandang asal Argentina tersebut.

Lucho mengakui, ini menjadi musim yang penuh tantangan karena hampir seluruh pemain yang kini berseragam Persib adalah wajah baru baginya. Ia belum pernah bermain bersama sebagian besar dari mereka.

“Jadi musim depan akan sangat berat, karena semua tim akan mencoba sekuat tenaga untuk mengalahkan Persib. Jadi saya harus mengenal tim dengan baik, selanjutnya menunjukannya di lapangan (tampil baik),” katanya.

Julio Cesar yang sebelumnya mencatatkan 14 penampilan dan 2 gol bersama Chiangrai United, mengungkapkan kekagumannya terhadap suasana sepak bola di Thailand.

“Saya pernah bermain untuk Chiangrai United. Saya bersyukur bisa membantu mereka menempati posisi yang lebih baik, tidak hanya membuat beberapa cleansheet, tapi juga membuat gol,” ungkapnya.

Tak hanya soal profesionalitas, Julio juga memuji suasana kehidupan di sana.

“Thailand adalah negara yang indah, sama dengan Indonesia. Saya menyukai segala halnya mulai dari kota tempat saya tinggal, orang-orangnya, makanannya yang lezat juga Liga yang kompetitif. Semuanya sangat bagus,” beber bek berusia 30 tahun itu.

Kini, dengan wajah-wajah baru dan ekspektasi yang terus meninggi, para penggawa Persib menyadari bahwa momen pramusim ini bukan sekadar latihan fisik, melainkan fase penentu soliditas mereka untuk menatap musim penuh tantangan di Liga Super Indonesia dan AFC Champions League Two 2025/26.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in MAUNG BANDUNG